Review : Etude House Rosy Tint Lips #8 After Blossom

PamanCrab - Review : Etude House Rosy Tint Lips #8 After Blossom, Artikel Tentang Segala Informasi kesahatan tentang Cara Sehat, Cara Mudah Sehat, Cara Cepat Sehat, Tips sehat dan Banyak informasi Tentang Kesehatan Lainnya. Dirangkum dari Berbagai Sumber. Hello everyone!
Sudah lama tidak review lips product ya..
Kali ini aku akan mereview salah satu lips product dari Etude House yang sudah cukup booming yaitu Rosy Tint Lips. Sedikit agak terlambat, tapi enggak apa-apa deh daripada tidak sama sekali :p
Etude House Rosy Tint Lips merupakan salah satu Etude House Rose Collection for Fall/Autumn 2013.


Terlihat dari box nya saja sudah cantik banget dengan desain bunga mawar dan warna box merah.
Packaging seperti ini Etude House sangat mudah untuk menarik konsumen yang rata-rata cewek. Lucu dan cantik banget :p
Sayangnya desain bunga mawarnya cuma di bagian box nya saja, sedangkan di tube liptintnya biasa saja dengan warna polos merah tua embose tulisan produk dengan sedikit hiasan mawar.


Dibeberapa bagian box nya terdapat keterangan mengenai produk.

Bentuk tube nya berbeda dengan lipstick atau liptint lainnya. Jujur aku kurang suka tube seperti ini karena susah di pencet >_<
Dan kita tidak tahu misal liptintnya habis.
Tapi untuk desain dan warna, I like it! Cantik banget soalnya :p

Aplikatornya mirip dengan ELF Liquid Lipstick yang pernah aku review disini. Berupa sponge yang menempel di bagian atas tube. Cara mengeluarkan liptintnya juga agak susah karena mencetnya harus kuat dan hati-hati karena agak keras.


Kekurangan aplikator seperti ini adalah kurang higienis. Selain kurang higienis juga susah untuk reapply misal kita lagi dijalan dan tergesa-gesa. Biasanya aku taruh di jari tangan baru deh tap-tap.
Etude House Rosy Tint Lips mempunyai 8 shade yang warnanya cantik-cantik sekali.

credit google

Kebetulan yang aku dapat adalah nomor #8 After Blossom, warnanya merah fuschia. Cantik banget
Teksturnya lembut dan creamy, seperti lipcream, namun sangat mudah untuk dibaurkan di bibir dan pipi.


Hasilnya semi-matte, tapi ga masih keliatan satin finishnya.Warnanya tidak jauh beda dengan iklannya, tetap merah agak fuschia. Cakep :D


Sayangnya bikin bibir kering. Jadi perlu memakai lipbalm dan rajin minum air putih. :p

Rosy Tint #8 adalah wishlistku pertama mereka ngeluarin seri ini, apalagi waktu di iklannya Sulli (fx) pake yang after blossom (#8) jadinya makin pengen buat coba. Baru sekarang kesampaian dan pertama kali coba sudah suka banget coz warnanya meskipun terlihat garang di iklan ternyata waktu di pakai dibibir hasilnya termasuk kategori natural. Mungkin kalau kamu mau hasil yang seperti di iklannya bisa 2-3 swipe. :p
Dan ini pertama kaliny aku mencoba matte liptint, biasanya liptint lebih glossy kan, beda sama yang ini. Superrr love! Karena aku memang suka pakai matte lipstick akhir-akhir ini.

Etude House Rosy Tint bisa dipakai untuk pipi juga lho, seperti liptint lainnya yang bisa dipakai di pipi juga. Hasilnya cantik banget, merah merona pipiku haha
Praktis kan 1 produk bisa dipakai untuk liptint di bibir dan di pipi. :D

Ketika diaplikasikan dibibir, akan terasa wangi rose yang segar. Wanginya bertahan sekitar 5-10 menit. Aku suka dengan wanginya yang segar.
Rosy Tint ini sangat membuat bibir kering jadi jangan lupa pakai lip balm dulu sebelum memakainya agar bibir tetap lembab.
Liptintnya bertahan sekitar 4 jam tanpa makan dan minum, liptintnya tidak waterproof jadi mudah hilang misal kita makan atau minum.

  • Pigmented
  • Packagingnya cantik dan girly
  • Matte finish.. Love it! :D
  • Bisa di jadikan blusher :p

  • Bikin bibir kering
  • Aplikatornya kurang higienis
  • Agak susah dikeluarkan/dipencet >_<

Kamu bisa membeli Etude House Rosy Tint Lips di www.juliecious.com . www.juliecious.com adalah online shop terpercaya yang menjual berbagai macam kosmetik Korea khususnya brand Etude House dengan harga yang terjangkau. Selain itu barang yang dijual www.juliecious.com 100% Original Korea dan READY STOCK.


Kamu bisa menghubungi :
 www.juliecious.com (recommended)
Email : juliecioushop@yahoo.com
PIN BB : 2AE9D568
No.HP : +4915252970348







What do you think?
Kayak ibu-ibu kah pakai lipstick merah gonjreng seperti ini? >_<


Thanks,
Dewie Aprillia ?



Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.